Pusing mau install windows 10 ke Laptop atau komputer anda
yang tidak didukung bios legacy. Dari banyak sumber tentu anda telah tahu apa
itu LEGACY dan UEFI. Bagi yang belum tahu silah kan simak penjelasan Pada link Berikut Ini. Kalau Sudah Jelas maka kita lanjutkan acara membuat UEFI USB Installer kita. Untuk membuat installer Windows 10 pada format UEFI pada flashdisk
Anda ikuti langkah berikut:
- Tekan tombol WIN +R
- Ketikan “diskpart” enter tanpa tanda “ ”
- Lalu Ketikan “list disk” enter
- Lihat letak drive Flashdisk anda ( saya anggap flashdisk anda adalah disk 1)
- Maka ketik “ select Disk 1” atau urutan yang lain jika letak tergantung urutan disk anda
- Lalu ketik “Clean” enter
- Ketik “ create partition primary”
- Ketik” Format Fs=fat32 Quick” tunggu hingga 100%
- Ketik “Active” enter
- Ketik “Assign” enter
- Lalu “exit”
- Copy file Windows yang telah di ektrak dari file ISO anda kedalam flashdisk
- DONE